Anda Pengunjung Ke :

Jumat, 03 Februari 2017

Ekspedisi Nosarara Nosabatutu


Perjalanan 11 hari melewati 3 provinsi di Pulau Sulawesi.
Berangkat dengan keadaan akomodasi dan transportasi yang belum jelas. Membawa segudang semangat yang harus disebarkan. Berbekal rencana perjalanan, persiapan, do'a teman-teman, dan keyakinan akan dimudahkan.
Alhamdulillah segala persiapan, kerja keras, waktu, tenaga, dan segala hal yang dikorbankan terbayar lebih selama pelaksanaannya walaupun harus menyaksikan bukti nyata tidak meratanya pendidikan dan kesejahteraan di bangsa ini.
Kami mencoba membuka harapan murid-murid SMA disana untuk berani menempuh pendidikan yang lebih tinggi untuk kehidupan yg lebih layak, untuk mengabdi pada keluarga, masyarakat, dan tanah air. Menegaskan pada mereka bahwa siapa saja memiliki hak yang sama untuk pendidikan dan hidup yang lebih baik, bahwa segala permasalahan negeri ini menjadi tanggung jawab kita dan mereka nantinya dan ilmulah yang harus menjadi bekal utama yang harus dimiliki.
Antusiasme, semangat, mimpi, cita-cita, dan harapan mereka adalah pengisi ulang semangat kami setiap harinya dan merupakan oleh-oleh yang kami terima dan kami bawa untuk diceritakan pada teman-teman, khususnya teman-teman yang sekarang memiliki kesempatan lebih untuk menempuh pendidikan di perguruan tinggi dengan harapan agar ilmu dan kesempatan tersebut tidak disia-siakan, agar ilmu tersebut digunakan untuk kebaikan masyarakat bangsa ini, agar ilmu tersebut tidak membuat kita semakin angkuh dan memikirkan diri sendiri, melainkan semakin merasa bahwa ilmu tersebut adalah amanah, adalah tanggung jawab kita untuk setidaknya memperbaiki 1 dari sekian banyak permasalahan di negeri ini.
Selamat berjuang para pejuang pendidikan dimanapun dan kapanpun, selamat mengabdi untuk Tuhan dan bangsa ini.
Salam,
Ismail Faruqi, Isma Aini, Rifki Putra, dan Pebriani Artha

Tim Nosarara Nosabatutu,
Ekspeditor Sulawesi AMI 2017